Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mansa Musa, Orang Terkaya Sepanjang Masa


Mansa Musa merupakan seorang raja dari kerajaan Mali, ia dilahirkan pada tahun 1280. Mansa Musa naik tahta sebagai raja ketika saudara laki-lakinya yang bernama Mansa Abu Bakr yang memerintah sampai tahun 1312 turun tahta, karena ia memutuskan untuk pergi berlayar dengan 2000 armada kapal bersama ribuan pria dan wanita yang disertai para budak untuk melakukan ekpedisi menjelajahi lautan luas samudera Atlantik dan ingin mengetahui apa yang ada dibaliknya.

Kepergian Mansa Abu Bakr dan rombongannya itu tidak pernah kembali, beberapa sejarawan seperti mendiang sejarawan Amerika Ivan Van Sertima, berasumsi bahwa rombongan Abu-Bakr berhasil mencapai Amerika Selatan. Namun tak ada bukti yang mendukung asumsi tersebut. Bagaimana pun, akhirnya Mansa Musa-lah yang mewarisi takhta kerajaan yang ditinggalkan oleh sang saudara laki-laki.

Mansa Musa berkuasa selama 25 tahun dari tahun 1312 sampai tahun 1337. Pada saat Mansa Musa naik tahta, wilayah Kekaisaran Mali mencakup bekas wilayah Kekaisaran Ghana di Mauritania selatan dan di Melle (Mali) serta wilayah-wilayah sekitarnya. 

Mansa Musa Pergi ke Mekkah

Satu ketika Mansa musa memutuskan hendak pergi ke Mekkah untuk menunaikan ibadah haji, maka berangkatlah ia bersama sejumlah rombongannya. Dalam kisahnya di ceritakan ia membawa 60.000 orang. Ia membawa serta seluruh pejabat dan hakim-hakim kerajaan, pasukan tentara, penghibur, pedagang, penunggang unta dan 12.000 budaknya, juga serombongan kambing dan sapi untuk persediaan makanan selama di perjalanan.

Dari kejauhan rombongannya tersebut tampak seperti sebuah kota yang bergera-gerak yang melalui gurun pasir. Semua termasuk para budak mengenakan pakaian dengan brokat emas dan sutra dari Persia terbaik. Ratusan unta beruntun, masing-masing mengangkut beban ratusan kilogram emas murni.

Kisah Lumpuhnya Perekonomian Mesir

Dalam perjalanan dari Mali ke Mekkah, di tengah-tengah perjalanan ia membagi-bagikan emasnya kepada penduduk Mesir, Medina dan Mekkah dan tempat-tempt yang pernah ia lintasi. Akibat kedermawanannya itu harga-harga emas di wilayah Mesir, Mekkah, Madinah dan daerah sekitarnya jadi anjlok dan harga-harga yang lain jadi pada naik. Para sejarawan mencatat bahwa anjloknya harga emas di kawasan itu hingga waktu 10 Tahun.

Melihat kejadian itu, dalam perjalanan pulangnya Mansa Musa akhirnya hendak menarik kembali emas-emas yang ada di Mesir dengan cara meminjamnya dengan suku bunga yang tinggi pada pemberi pinjaman emas yang ada di Mesir. Namun hal itu ternyata tidak berhasil. 

Sungguh luar biasa satu orang tapi mampu mengendalikan bahkan melumpuhkan perekonomian negeri-negeri dan kota-kota lain.

Akhir Hayat

Mansa Musa meninggal pada tahun 1337 dan diteruskan oleh anaknya, Maghan I. Mansa Maghan adalah salah satu penguasa destruktif yang memulai kemunduran pelan kekaisaran Mali sampai disintegrasi penuh pada awal abad ke-17.

Dilansir dari laman bbc.com dari money.com bahwa terdapat 10 orang terkaya sepanjang masa, siapa saja mereka, simak penjelasannya dibawah ini:

1. Mansa Musa (1280-1337, raja Kerajaan Mali) kekayaan di luar nalar
2. Augustus Caesar (63 SM-14 M, kaisar Roma) Rp 65,9 kuadriliun
3. Zhao Xu (1048-1085, kaisar Shenzong of Song di Cina) kekayaan tak terhitung
4. Akbar I (1542-1605, kaisar dinasti Mughal, India) kekayaan tak terhitung
5. Andrew Carnegie (1835-1919, industrialis keturunan Skotlandia-Amerika) Rp 5,32 kuadriliun
6. John D Rockefeller (1839-1937, jutawan bisnis AS) Rp 4,88 kuadriliun
7. Nikolai Alexandrovich Romanov (1868-1918, kaisar Rusia) Rp 4,29 kuadriliun
8. Mir Osman Ali Khan (1886-1967, bangsawan India) Rp 3,29 kuadriliun
9. William Sang Penakluk (1028-1087) Rp 3,28 kuadriliun
10. Muammar Gadafi (1942-2011, penguasa Libya) Rp 2,86 kuadriliun

Dari data di atas ternyata Mansa Musa adalah orang yang terkaya yang berada dalam urutan nomor satu. Mansa Musa memiliki banyak gelar, seperti "Amir Melle", Penguasa Tambang-Tambang Wangara", dan "Penakluk Ghanata". Mansa Musa konon telah menaklukkan 24 kota.

Pada masanya, negara Mali merupakan wilayah penghasil emas terbesar di dunia, dan Mansa Musa merupakan salah satu orang terkaya dalam sejarah. Konon jumlah kekayaannya itu terlalu besar sehingga tidak dapat diperkirakan secara pasti. Salah satu kisahnya yang paling dikenal adalah saat ia pergi untuk menunaikan ibadah haji ke Baitullah Mekkah.

Mali adalah sebuah tempat yang ada di benua Afrika, yang sekarang masih terkesan menjadi sebuah wilayah yang berada dalam keterbelakangan. Namun dahulunya ternyata menyimpan kisah yang jauh diluar dugaan orang-orang zaman sekarang yang hidup dengan sebutan abad modern.

Sesuai janjinya, bahwa Allah Swt akan meninggikan derajat orang-orang beriman dan berilmu beberapa derajat hal ini terdapat dalam kitab al-Quran surat Al-Mujadalah ayat 11.

يَرْفَعِ اللّٰهُ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مِنْكُمْۙ وَالَّذِيْنَ اُوْتُوا الْعِلْمَ دَرَجٰتٍۗ وَاللّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ خَبِيْرٌ ....

... Niscaya Allah Swt. akan mengangkat (derajat) orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu beberapa derajat. Allah Swt. Mahateliti apa yang kamu kerjakan. (Qs. al-Mujadalah ayat 11)

Mansa Musa merupakan seorang raja muslim yang taat, ia merupakan salah satu raja yang kaya raya dengan emasnya namun sangat dermawan. Dari kisah ini kita jadi mengenal lagi tentang sebuah kerajaan kesultanan Islam yang besar kedua yang pernah ada selain dari kerajaan nabi Sulaiman a.s.

Demikian tentang Mansa Musa orang terkaya sepanjang masa, namanya akan selalu dikenang sepanjang sejarah peradaban manusia karena kedermawanannya.
Foto : Wikimedia Commons

Posting Komentar untuk "Mansa Musa, Orang Terkaya Sepanjang Masa"